LIPUTAN HUMAS

DJKI Targetkan Peningkatan Indikasi Geografis di 2025 Setelah Pencapaian 182 Produk Terdaftar

Tahun 2024 menjadi tahun yang penuh prestasi bagi Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum Republik Indonesia, dengan berhasil mendaftarkan total 182 produk indikasi geografis. Rincian capaian tersebut meliputi 61 permohonan indikasi geografis dan 44 indikasi geografis terdaftar. Keberhasilan ini merupakan bagian dari komitmen DJKI dalam mewujudkan tahun tematik indikasi geografis di Indonesia.

Rabu, 15 Januari 2025

Kolaborasi dengan Mitra Internasional, DJKI Gelar Pelatihan Focal Point Proyek DA di Bali

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum Republik Indonesia bekerja sama dengan World Intellectual Property Organization (WIPO), Japan Patent Office (JPO), dan Japan Funds-in-Trust Industrial Property Global menggelar Induction Training for National Focal Points of Development Agenda (DA) Projects pada 14 s.d. 15 Januari 2025, di Courtyard by Marriott, Bali. Pelatihan ini dirancang untuk memberikan pemahaman mendalam mengenai perencanaan, pelaksanaan, serta monitoring proyek DA, serta bertujuan untuk memperkuat kapasitas focal point dalam mengimplementasikan proyek DA di masing-masing negara, dengan fokus pada pemerataan manfaat sistem KI secara global.

Rabu, 15 Januari 2025

DJKI Ikuti Pelatihan Internasional untuk Memerangi Pembajakan Digital di Singapura

Sebagai upaya untuk memperkuat penegakan hukum dalam memerangi pembajakan digital yang semakin meningkat, Direktorat Jenderal kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum mengikuti kegiatan pelatihan "Digital Piracy Investigations and Enforcement" yang dilaksanakan pada tanggal 14 s.d 16 Januari 2025 di INTERPOL Global Complex For Innovation Singapore.

Selasa, 14 Januari 2025

IP Talks: Meningkatkan Pemahaman Masyarakat tentang Pelindungan dan Pengajuan Indikasi Geografis

Keanekaragaman hayati Indonesia yang sangat melimpah perlu diimbangi dengan peningkatan pemahaman masyarakat mengenai pelindungan dan pemanfaatan Kekayaan Intelektual (KI) khususnya dalam hal Indikasi Geografis (IG).

Selasa, 14 Januari 2025

Pentingnya Menjaga Etika dalam Penggunaan Kecerdasan Buatan (AI) di Era Digital

Penggunaan kecerdasan buatan (AI) dalam sektor kreatif terus berkembang pesat, memberikan berbagai manfaat sekaligus tantangan baru, terutama dalam aspek etika dan pelindungan hak cipta. Direktur Hak Cipta dan Desain Industri Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI), Agung Damarsasongko, menyatakan bahwa penerapan AI perlu diimbangi dengan pemahaman yang baik mengenai batasan etis dan legal dalam penggunaannya.

Selasa, 14 Januari 2025

ACE Hardware Bertransformasi Menjadi AZKO: Strategi Baru Pasca Berakhirnya Lisensi Merek

Perusahaan ritel terkemuka, ACE Hardware (PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (AHI), resmi bertransformasi menjadi AZKO setelah berakhirnya perjanjian lisensi dengan Ace Hardware International Holdings, Ltd. yang berlangsung selama 29 tahun. Langkah ini menandai dimulainya era baru dengan fokus pada pembangunan identitas merek yang sepenuhnya dimiliki oleh perusahaan, sambil memastikan pelindungan kekayaan intelektual sebagai prioritas utama.

Senin, 13 Januari 2025

Tantangan Besar Pemanfaatan KI di Universitas

Hilirisasi (pemanfaatan) kekayaan intelektual (KI) menjadi topik strategis yang terus didorong oleh pemerintah yang dalam hal ini Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum untuk meningkatkan perekonomian negara. Namun, masih banyak para pemilik kekayaan intelektual khususnya paten yang masih belum melakukan hilirisasi baik di industri ataupun di masyarakat.

Jumat, 10 Januari 2025

Pelanggaran Kekayaan Intelektual: Ancaman Serius bagi Kreativitas dan Inovasi

Pelanggaran hak kekayaan intelektual (KI) merusak ekosistem kreatif dan menghambat inovasi di Indonesia. Dalam webinar IP Talks seri kedelapan yang digelar pada 8 Januari 2025, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) menegaskan bahwa pelanggaran KI bukan hanya merugikan secara ekonomi, tetapi juga mengancam daya saing industri kreatif nasional.  

Rabu, 8 Januari 2025

DJKI Perkuat Sinergi dengan Media dalam Audiensi untuk Edukasi Kekayaan Intelektual

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) menerima audiensi strategis dengan redaksi Harian Umum Media Indonesia untuk memperkuat kerja sama dalam edukasi dan sosialisasi Kekayaan Intelektual (KI). Pertemuan ini dihadiri oleh Dirjen KI Razilu, Sekretaris DJKI Andriensjah, Direktur Kerja Sama dan Edukasi Yasmon, serta Direktur Penegakan Hukum KI Arie Ardian Rishadi. Dari pihak Media Indonesia, hadir Direktur Pemberitaan Abdul Khohar, Asisten Direktur Utama Bidang Redaksi dan Usaha Teguh Nirwahyudi, General Manager Sales & Marketing Wendy A. Rizanto, serta tim eksekutif lainnya.

Rabu, 8 Januari 2025

Panduan Praktis Pendaftaran Merek Indonesia di Luar Negeri

Dalam era perdagangan global, melindungi merek di pasar internasional menjadi semakin penting bagi pelaku usaha. Untuk menjawab kebutuhan ini, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum terus berupaya meningkatkan pelayanan kekayaan intelektual dengan memberikan panduan bagi para pemilik merek lokal Indonesia yang ingin mendaftarkan mereknya di luar negeri.

Rabu, 8 Januari 2025

Luncurkan Transformasi Digital, Layanan Publik Kemenkum Kini Semakin Mudah

Kementerian Hukum (Kemenkum) resmi meluncurkan transformasi digital untuk meningkatkan aksesibilitas layanan publik. Dengan mengoptimalkan situs resmi https://kemenkum.go.id/ sebagai portal utama layanan hukum berbasis digital, masyarakat kini dapat lebih mudah mendapatkan layanan yang dibutuhkan.

Selasa, 7 Januari 2025

Langkah yang Harus Dilakukan UMKM Jika Merek Sudah Didaftarkan Orang Lain

Dalam persaingan pasar yang semakin ketat, merek menjadi salah satu aset penting bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Namun, tidak jarang pelaku UMKM menghadapi situasi di mana merek yang mereka gunakan telah didaftarkan oleh pihak lain di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual.

Selasa, 7 Januari 2025

DJKI: Akses Buku untuk Penyandang Disabilitas Wujud Inklusivitas di Hari Braille Dunia

Dalam rangka memperingati Hari Braille Dunia, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum menegaskan kembali komitmen pemerintah untuk memberikan akses inklusif kepada penyandang disabilitas melalui implementasi Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 27 Tahun 2019 tentang Fasilitasi Akses Terhadap Ciptaan Bagi Penyandang Disabilitas yang selanjutnya disebut PP27/2019.

Sabtu, 4 Januari 2025

DJKI Menanggapi Hak Cipta Lagu "Apa Sih" oleh Band Radja

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum Republik Indonesia menanggapi dugaan pelanggaran hak cipta atas lagu terbaru band Radja berjudul "Apa Sih." Lagu ini diduga banyak pihak menjiplak lagu "APT" milik Bruno Mars dan Rosé BLACKPINK, yang menyebabkan penghapusannya dari platform Spotify.

Jumat, 3 Januari 2025

Pelindungan Kekayaan Intelektual: Kunci Peningkatan Nilai Bisnis

Pernahkah kita bertanya-tanya tentang mengapa sebuah merek bisa begitu membekas dalam ingatan? Sehingga ketika membeli produk tersebut, kita tidak lagi menyebutkan jenis barangnya tetapi lebih kepada nama mereknya.

Kamis, 2 Januari 2025