Kementerian Hukum dan HAM melalui Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) mendorong Pemerintah Kabupaten Bantul, Yogyakarta untuk mendaftarkan hasil gerabah mereka sebagai Indikasi Geografis. Hal ini agar budaya turun temuruh menghasilkan Gerabah Kasongan tidak luntur di makan zaman dan dapat dimaksimalkan potensi ekonominya oleh masyarakat setempat.
Senin, 13 Maret 2023
Indonesia dikenal sebagai negara yang sarat akan keanekaragaman budaya dan kondisi alam yang subur. Faktor tersebut yang membuat Indonesia memiliki kekayaan sumber daya alam yang melimpah. Namun, hingga saat ini baru 109 produk indikasi geografis (IG) dari dalam negeri yang terdaftar.
Minggu, 12 Maret 2023
Yogyakarta - Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) merupakan salah satu provinsi dengan permohonan kekayaan intelektual (KI) terbanyak di Indonesia. Hal ini didukung dengan banyaknya perguruan tinggi di DIY yang memiliki berbagai karya dan inovasi. Oleh karena itu Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) kembali mengadakan Sosialisasi Perubahan Undang-Undang (UU) Paten dan Rancangan UU Desain Industri yang bertajuk Kumham Goes to Campus 2023.
Jumat, 10 Maret 2023
London - Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, salah satunya dalam meningkatkan pelindungan Kekayaan Intelektual (KI).
Rabu, 8 Maret 2023
South Wales - Delegasi Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM melakukan kunjungan ke Kantor Kekayaan Intelektual Inggris atau Intellectual Property Office of the United Kingdom (UK IPO) yang berlokasi di South Wales pada hari Senin, 6 Maret 2023.
Selasa, 7 Maret 2023
Jakarta - Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual (Plt. Dirjen KI) Razilu menyerahkan tiga (3) surat pencatatan ciptaan kepada Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama (Ditjen Badilag) Mahkamah Agung pada Senin, 6 Maret 2023 di Holiday Inn Kemayoran, Jakarta Pusat.
Senin, 6 Maret 2023
Jakarta - Dalam rangka mendorong pelindungan potensi Tenun Ulos Kabupaten Tapanuli Utara, Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tapanuli Utara Satika Simamora melakukan audiensi ke Kantor Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) pada Senin, 6 Maret 2023 di Kantor DJKI.
Senin, 6 Maret 2023
Jakarta – Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) menerima audiensi dari Pemerintahan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) yang didampingi Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel, bertempat di Aula Oemar Seno Adji, Senin, 6 Maret 2023.
Senin, 6 Maret 2023
Kuliner khas Indonesia memang terkenal menggunakan berbagai macam bumbu rempah-rempah produk indikasi geografis yang menjadikan cita rasa dan aroma yang khas. Oleh sebab itu Indonesia sering dijuluki "Ibu Rempah-rempah" karena kekayaan dan keanekaragaman rempah-rempahnya.
Sabtu, 4 Maret 2023
Hampir setiap pecinta kerajinan Indonesia pasti mengenal International Handicraft Trade Fair (INACRAFT), sebagai tempat berkumpulnya pengrajin yang memamerkan hasil produksinya. Pameran Inacraft yang diselenggarkan pada 1 s.d 5 Maret 2023 di Jakarta Convention Center inii diikuti oleh pelaku industri, termasuk industri mikro, kecil, dan menengah.
Sabtu, 4 Maret 2023
Saat ini dengan kemajuan teknologi dan informasi di era digital telah membawa perubahan secara besar-besaran di semua aspek, termasuk di bidang Kekayaan Intelektual (KI). Kemajuan digital tersebut seharusnya dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk penciptaan suatu karya yang menghasilkan manfaat ekonomi bagi pencipta dan mampu menyokong pertumbuhan ekonomi nasional.
Sabtu, 4 Maret 2023
Jakarta - Pameran yang ditunggu-tunggu oleh para pembeli ataupun peminat handicraft, INACRAFT (The Jakarta International Handicraft Trade Fair) hadir di Jakarta Convention Center dari tanggal 1 s.d. 5 Maret 2023.
Sabtu, 4 Maret 2023
Jakarta – INACRAFT (The Jakarta International Handicraft Trade Fair) merupakan acara tahunan dikalangan pengrajin handicraft dan pemerhati bidang kerajinan yang diselenggarakan oleh Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraft Indonesia (ASEPHI). Di tahun 2023 ini, pameran tersebut diselenggarakan dari tanggal 1 s.d 5 Maret 2023.
Jumat, 3 Maret 2023
Delegasi Indonesia melalui Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM menghadiri pertemuan dengan Kepala Bidang Paten dan Teknologi World Intellectual Property Organization (WIPO) pada Kamis, 2 Maret 2023 di Jenewa.
Kamis, 2 Maret 2023
Sinergitas yang baik antara instansi pemerintah dengan media massa amat diperlukan. Pemerintah membutuhkan peran media sebagai wadah untuk memberikan sosialisasi terkait kinerjanya kepada masyarakat. Sebaliknya, pihak media tentu membutuhkan informasi dari pemerintah sebagai sumber berita. Untuk itu, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) mengadakan kegiatan coffee and lunch - DJKI Lebih Dekat dengan Media pada Kamis, 2 Maret 2023 di Aula Oemar Seno Adji.
Kamis, 2 Maret 2023