Peringatan Hari Dharma Karyadhika 2017

Jakarta – Seluruh jajaran di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI (Kemenkumham) menggelar Upacara peringatan hari lahir Kemenkumham atau biasa disebut Hari Dharma Karyadhika di Lapangan Upacara Kemenkumham, Senin, (30/10/2017).

Bertindak sebagai pembina upacara, Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna H. Laoly memimpin seluruh peserta upacara yang memakai pakaian adat daerah.

Dalam sambutannya Menkumham, Yasonna H. Laoly mengatakan bahwa upacara peringatan Dharma Karyadhika Kemenkumham ini harus dimaknai sebagai bentuk semangat seluruh pegawai Kementerian Hukum dan HAM untuk berbuat yang terbaik bagi masyarakat.

“Seluruh jajaran Kementerian Hukum dan HAM harus mempunyai semangat kebersamaan, totalitas dan loyalitas seperti simbol kuda yang ada pada logo hari Dharma Karyadhika 2017 untuk menjawab tantangan yang semakin besar ke depan”, jelas Yasonna.

Menkumham menginstruksikan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenkumham untuk bersama-sama menjaga suasana teduh, tenteram, tenang dan menjaga persatuan dalam menghadapi tahun politik 2018 yang sebentar lagi akan dihadapi yaitu pilkada serentak 2018.

“Apapun hasil dari pesta politik jajaran Kementerian Hukum dan HAM harus terus meningkatkan kinerja dalam rangka mendukung suksesnya program pembangunan nasional”, tegas Yasonna.

Dalam kegiatan ini juga Kemenkumham menganugerahkan penghargaan kepada 6 (enam) orang petugas pemasyarakatan berpretasi. Mereka yang diberikan penghargaan karena jasanya dan memberikan manfaat yang sangat besar bagi pelaksanaan kinerja kementerian yang lebih baik. Mereka telah berdedikasi luar biasa pada bidangnya masing-masing.


TAGS

#Menkumham

LIPUTAN TERKAIT

DJKI Atur Prosedur Perbaikan dan Koreksi Sertifikat Paten Lewat SAKI

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) melalui Peraturan Menteri Hukum dan HAM (Permenkumham) Nomor 38 Tahun 2018 mengatur secara teknis pengajuan perbaikan dan koreksi pada sertifikat paten. Kebijakan ini dilakukan guna meningkatkan ketepatan data dalam dokumen paten dan mendukung pelindungan hukum yang sah bagi pemegang paten.

Senin, 21 April 2025

Perempuan Indonesia di Balik Kesuksesan Film Animasi Jumbo

Film animasi terbaru Indonesia, 'Jumbo' yang melibatkan lebih dari 420 kreator lokal dari berbagai daerah ternyata menyimpan banyak kisah menarik mengenai peran perempuan di balik layarnya. Dari total kreator yang terlibat dalam berbagai tahapan produksi, mulai dari pengembangan visual hingga pasca-produksi, sekitar 15 persen di antaranya adalah perempuan.

Senin, 21 April 2025

DJKI dan Qualcomm Gelar Seminar for ASEAN Patent Examiners: Perkuat Perlindungan KI di Era Teknologi

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum bekerja sama dengan Qualcomm menggelar Seminar for ASEAN Patent Examiners di The Westin Hotel, Jakarta, pada Senin, 21 April 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan kapasitas para pemeriksa paten dari Indonesia dan negara-negara ASEAN dalam menghadapi tantangan teknologi yang terus berkembang pesat.

Senin, 21 April 2025

Selengkapnya