DJKI, USPTO, dan HSI Rencanakan Kerja Sama yang Lebih Erat Lagi

Jakarta - Direktur Penyidikan dan Penyelesaian Sengketa Anom Wibowo menjamu makan malam perwakilan dari Kedutaan Besar Amerika Serikat (Kedubes AS) di Jakarta, United States Patent and Trademark Office (USPTO), dan Homeland Security Investigations (HSI). Pada makan malam ini Anom mewakili Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) mengucapkan terima kasih atas workshop yang telah diberikan guna meningkatkan kompetensi para penegak hukum di bidang kekayaan intelektual (KI). 

“Saya mewakili DJKI mengucapkan terima kasih banyak kepada pemerintah AS melalui kedutaan AS di Jakarta, HSI, dan USPTO yang telah memberikan bantuan pelatihan dalam rangka meningkatkan kemampuan dan kerjasama dalam bidang Penegakan Hukum,” tutur Anom di Sarinah, Jakarta pada Kamis, 2 Februari 2023. 

Anom berharap kedepannya hubungan yang baik antara DJKI dengan Kedubes AS di Jakarta, USPTO, dan HSI menjadi semakin erat lagi. Diharapkan kedepannya akan dilaksanakan workshop terkait penegakan hukum di bidang KI yang dihadiri peserta dari Asia Tenggara.

“Selain itu kami juga mengharapkan adanya perjanjian kerja sama (MoU) antara HSI dan DJKI terkait tiga hal, yakni kerja sama dalam pelatihan, tukar menukar informasi terkait pelanggaran KI, dan kerja sama dalam penegakan hukum,” jelas Anom.

Hadir pula pada pertemuan ini Sri Lastami selaku Direktur Kerja Sama dan Pemverdayaan. Jamuan makan malam ini sekaligus menutup rangkaian kegiatan Intellectual Property Rights Investigative Methods Workshop yang telah berlangsung sejak 30 Januari s.d. 2 Februari 2023. (DES/SYL)



LIPUTAN TERKAIT

DJKI Ikuti Lokakarya Virtual APEC Terkait Pembiayaan Berbasis KI

Jakarta - Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum mengikuti ABAC-APEC IPEG Virtual Workshop bertajuk “Implementing ABAC’s IP Finance Initiative” yang digelar pada Rabu, 14 Mei 2025 secara daring. Lokakarya yang diinisiasi oleh APEC (Asia-Pacific Economic Cooperation) ini membahas pemanfaatan kekayaan intelektual (KI) sebagai jaminan pembiayaan bagi UMKM, serta memperkenalkan metodologi penilaian KI dan standar penilaian global. Kegiatan ini diharapkan akan menambah pemahaman lebih mendalam tentang lanskap keuangan KI yang terus berkembang sehingga dapat memperkuat ekosistem pembiayaan inovatif berbasis KI.

Rabu, 14 Mei 2025

Kementerian Hukum RI Teken MoU Perkuat Sinergi Lintas Sektor

Kementerian Hukum Republik Indonesia (Kemenkum RI) secara resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan 20 Kementerian dan Lembaga Negara di Graha Pengayoman Jakarta, Rabu 14 Mei 2025. Kegiatan ini menjadi tonggak penting dalam memperkuat sinergi lintas sektor guna mendukung percepatan terwujudnya visi Indonesia Emas 2045.

Rabu, 14 Mei 2025

DJKI dan Deputi Bidang Pengembangan Strategis Ekonomi Kreatif Perkuat Kolaborasi Pelindungan dan Pemanfaatan KI di Sektor Ekraf

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum bersama Deputi Bidang Pengembangan Strategis Ekonomi Kreatif Kementerian Ekonomi Kreatif (Kemenekraf) menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) antara kedua pihak pada 14 Mei 2025 di Kantor DJKI, Jakarta. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Kementerian Hukum dengan sejumlah kementerian/lembaga yang berlangsung sebelumnya.

Rabu, 14 Mei 2025

Selengkapnya