Plt. Dirjen KI Beri Penguatan Pengadaan Barang/Jasa Guna Capai Target Tahun Anggaran 2022

Jakarta – Pelaksana tugas Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Razilu memberikan penguatan sekaligus menutup acara kegiatan Konsinyering Persiapan Penyusunan Rencana Umum Pengadaan (RUP) Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Tahun Anggaran 2022 pada Kamis, 28 Oktober 2021 di Hotel Raffles, Jakarta.

“Saya ingin memberikan dorongan yang kuat kepada rekan-rekan bahwa pengadaan barang jasa adalah hal terpenting. Bagian pengadaan barang/jasa yang tidak dapat dikelola dengan baik dan menyebabkan serapan yang tidak optimal, dapat menimbulkan masalah di kemudian hari,” kata Razilu.

Ia mengingatkan kepada jajaran di lingkungan DJKI untuk dapat memperkuat sinergi, baik internal DJKI maupun dengan unit kerja pengadaan barang dan jasa yang di dalamnya memiliki fungsi sebagai clearing house dengan mengidentifikasi seluruh barang dan jasa yang memiliki potensi resiko, secara proaktif.

Sinergi dengan Inspektorat Jenderal untuk selalu meminta pengawasan khususnya Inspektorat Wilayah 4 yang menangani bidang Pengadaan Barang/Jasa juga perlu dilakukan.

“Sehingga dampak akhir yang diperoleh adalah pencapaian tujuan, baik rencana strategis, target kinerja serta perjanjian kinerja tahun anggaran 2022 sesuai dengan target yang hendak dicapai,” tegas Razilu. (AMO/AMH)


TAGS

#Dirjen KI

LIPUTAN TERKAIT

DJKI dan Qualcomm Gelar Seminar for ASEAN Patent Examiners: Perkuat Perlindungan KI di Era Teknologi

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum bekerja sama dengan Qualcomm menggelar Seminar for ASEAN Patent Examiners di The Westin Hotel, Jakarta, pada Senin, 21 April 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan kapasitas para pemeriksa paten dari Indonesia dan negara-negara ASEAN dalam menghadapi tantangan teknologi yang terus berkembang pesat.

Senin, 21 April 2025

DJKI dan DKPTO Gelar Lokakarya Internasional:  Perkuat Penegakan KI Jelang Hari KI Sedunia 2025.

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum bekerja sama dengan Danish Patent and Trademark Office (DKPTO) menyelenggarakan Lokakarya Internasional tentang Penegakan Kekayaan Intelektual (KI) pada 21 hingga 25 April 2025 di The Westin Jakarta. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Kekayaan Intelektual Sedunia tahun 2025 serta bentuk nyata implementasi kerja sama yang telah ditandatangani antara DJKI dan DKPTO sejak tahun 2020. 

Senin, 21 April 2025

Satgas IP Task Force Perkuat Koordinasi Penegakan Hukum Kekayaan Intelektual di Ranah Digital

Menjawab tantangan tren pelanggaran kekayaan intelektual (KI) yang semakin marak melalui platform belanja daring dan sistem elektronik, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum menggelar Rapat Koordinasi Penegakan Hukum Kekayaan Intelektual bersama Satuan Tugas (Satgas) IP Task Force di Ruang Rapat DJKI Lantai 7, Jakarta, pada Kamis, 17 April 2025.

Kamis, 17 April 2025

Selengkapnya