DJKI Bahas Rencana Kerja Sama dengan WIPO Academy

Jenewa - Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) berdiskusi terkait rencana implementasi kerja sama dengan World Intellectual Property Organization (WIPO) Academy di Jenewa pada Selasa, 30 Januari 2024. 

Pada pelaksanaannya, kegiatan ini membahas apa saja yang perlu diperhatikan dalam menyusun training program yang nantinya akan dilakukan oleh DJKI. Oleh karena itu, Analis Kebijakan Ahli Madya Erni Purnamasari menyatakan bahwa DJKI akan meninjau terkait pengembangan kurikulum dari pembelajarannya. 

“Tidak hanya kurikulum, DJKI akan memperhatikan hal-hal seperti identifikasi bidang studi, pemilihan fakultas dan memastikan hasil dari pembelajaran tersebut dapat disampaikan dengan baik,” ujar Erni.

Selaras dengan Erni, Marchienda Werdany selaku Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Madya mengatakan bahwa DJKI telah menetapkan berbagai program strategis untuk mendukung pembentukan IP Academy di Indonesia. 

“Tahun  ini kami telah memiliki modul pembelajaran dan akan melaksanakan kelas-kelas edukasi secara online maupun onsite,” terang Marchienda. 

Dengan pengajar dari lulusan Training of Trainers (ToT) yang telah  diselenggarakan dengan mengkombinasikan materi dari ToT dengan modul bahan ajar yang telah dimiliki oleh DJKI diharapkan IP Academy dapat berjalan secara efektif dan tepat sasaran. 

Sebagai tindak lanjut dari kerja sama  DJKI dengan WIPO Academy, tahun ini akan difokuskan untuk merancang dasar hukum kelembagaan dan fungsi IP Academy juga pengadaan sarana dan prasarana IP Academy Indonesia termasuk infrastruktur fisik dan website. (CAN/DIT) 



TAGS

#MoU #WIPO

LIPUTAN TERKAIT

Satgas IP Task Force Perkuat Koordinasi Penegakan Hukum Kekayaan Intelektual di Ranah Digital

Menjawab tantangan tren pelanggaran kekayaan intelektual (KI) yang semakin marak melalui platform belanja daring dan sistem elektronik, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum menggelar Rapat Koordinasi Penegakan Hukum Kekayaan Intelektual bersama Satuan Tugas (Satgas) IP Task Force di Ruang Rapat DJKI Lantai 7, Jakarta, pada Kamis, 17 April 2025.

Kamis, 17 April 2025

Bahas Transformasi Digital di Bidang KI, DJKI Hadir dalam Forum WILD

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum Republik Indonesia berpartisipasi aktif dalam acara WIPO ICT Leadership Dialogue (WILD) yang berlangsung pada 14 hingga 16 April 2025. Keikutsertaan DJKI dalam forum global yang terselenggara di Kantor WIPO tersebut bertujuan untuk berbagi pengalaman terkait strategi digital, tantangan transformasi, dan praktik terbaik dalam lingkup administrasi dan layanan kekayaan intelektual (KI).

Rabu, 16 April 2025

Dirjen KI Terima Audiensi GNIK Bahas Program Pengembangan Talenta

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum menerima audiensi dari Gerakan Nasional Indonesia Kompeten (GNIK) di Kantor DJKI, pada Selasa, 16 April 2025. Kunjungan yang mempertemukan Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual (Dirjen KI) Razilu dengan Ketua Steering Committee GNIK Yunus Triyonggo ini membahas kolaborasi dalam penguatan manajemen pengembangan talenta bagi aparatur sipil negara khususnya DJKI. Kolaborasi ini menyoroti pentingnya pengelolaan sumber daya manusia unggul berbasis lima pilar strategis: manajemen modal manusia, kepemimpinan, pemahaman bisnis, ekonomi hijau, serta literasi dan keterampilan digital. Dengan harapan kolaborasi antara DJKI dan GNIK dapat melahirkan generasi pemimpin masa depan yang kompeten, adaptif, dan visioner.

Rabu, 16 April 2025

Selengkapnya