Bahas DJKI Menuju WBBM, Menkumham Bersama Dirjen KI Audiensi Dengan Ketua KPK

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H. Laoly melakukan pertemuan dengan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri di Ruang Rapat Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) pada hari Senin, (22/3/2021).

Menkumham didampingi Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual (Dirjen KI) Freddy Harris bersama jajaran Pimpinan Tinggi DJKI melakukan audiensi dengan KPK dalam membangun tata kelola menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) 2021.

Setelah pertemuan audiensi ini, Dirjen KI Freddy Harris mengajak Menkumham serta Ketua KPK untuk melihat alat GeNose C19 yang dimiliki DJKI sebagai alat pendeteksi Covid-19 hasil pengembangan Universitas Gadjah Mada.


LIPUTAN TERKAIT

DJKI dan Qualcomm Gelar Seminar for ASEAN Patent Examiners: Perkuat Perlindungan KI di Era Teknologi

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum bekerja sama dengan Qualcomm menggelar Seminar for ASEAN Patent Examiners di The Westin Hotel, Jakarta, pada Senin, 21 April 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan kapasitas para pemeriksa paten dari Indonesia dan negara-negara ASEAN dalam menghadapi tantangan teknologi yang terus berkembang pesat.

Senin, 21 April 2025

DJKI dan DKPTO Gelar Lokakarya Internasional:  Perkuat Penegakan KI Jelang Hari KI Sedunia 2025.

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum bekerja sama dengan Danish Patent and Trademark Office (DKPTO) menyelenggarakan Lokakarya Internasional tentang Penegakan Kekayaan Intelektual (KI) pada 21 hingga 25 April 2025 di The Westin Jakarta. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Kekayaan Intelektual Sedunia tahun 2025 serta bentuk nyata implementasi kerja sama yang telah ditandatangani antara DJKI dan DKPTO sejak tahun 2020. 

Senin, 21 April 2025

Satgas IP Task Force Perkuat Koordinasi Penegakan Hukum Kekayaan Intelektual di Ranah Digital

Menjawab tantangan tren pelanggaran kekayaan intelektual (KI) yang semakin marak melalui platform belanja daring dan sistem elektronik, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum menggelar Rapat Koordinasi Penegakan Hukum Kekayaan Intelektual bersama Satuan Tugas (Satgas) IP Task Force di Ruang Rapat DJKI Lantai 7, Jakarta, pada Kamis, 17 April 2025.

Kamis, 17 April 2025

Selengkapnya