Ruang Memorabilia Sertifikat Hak Cipta dan Desain Industri Dari Masa Ke Masa
Oleh Admin
Ruang Memorabilia Sertifikat Hak Cipta dan Desain Industri Dari Masa Ke Masa
Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual (Dirjen KI) Freddy Harris bersama Direktur Paten, DTLST dan RD, Dede Mia Yusanti serta Direktur Teknologi Informasi KI, Sucipto mengunjungi ruang Direktur Hak Cipta dan Desain Industri untuk meninjau Memorabilia Sertifikat Hak Cipta dan Desain Industri dari masa ke masa pada hari Selasa, (18/8/2020). Berawal dari ide Agustinus Pardede selaku Direktur Hak Cipta dan Desain Industri, ia menata ruangannya dan menyulapnya menjadi ruang Memorabilia Sertifikat Hak Cipta dan Desain Industri dari masa ke masa, serta memajang deretan foto musisi legendaris indonesia dari berbagai aliran musik.
Dengan adanya memorabilia sertifikat KI tersebut diharapkan dapat memberikan pengetahuan kepada para pegawai Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) dan masyarakat umum terkait evolusi sertifikat KI dari masa ke masa.
Adapun foto para musisi legendaris yang terpampang merupakan bentuk pengenalan seniman musik Indonesia dari berbagai lintas generasi.
Freddy Harris mengapresiasi atas kreativitas Direktorat Hak Cipta dan Desain Industri tersebut. Ia juga berpesan agar unit eselon II DJKI lainnya dapat melakukan inovasi yang serupa.