Program Quality Management System: Penentu Kinerja DJKI

Jakarta – Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) dalam hal ini Sekretariat, Direktorat Kerjasama dan Pemberdayaan KI (Dit. KSP) serta perwakilan Direktorat Merek dan Indikasi Geografis DJKI menggelar Rapat Koordinasi Pelatihan Quality Management System (QMS) untuk Pengembangan Pegawai DJKI melalui aplikasi zoom, Senin (9/8/2021).

Pembahasan mengenai program QMS penting dilakukan karena memiliki dua sasaran utama yakni Kualitas Layanan yang sekaligus menunjang DJKI untuk mencapai Wilayah Bebas Korupsi (WBK) / Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) serta menjadi The Best IP Office in The World.

Dalam pelaksanaannya, modul petunjuk teknis, pelatihan non tradisional yang bersifat implementatif dan aplikasi perlu diadakan sebagai penunjang program QMS. Oleh sebab itu, program ini membutuhkan sinergi dan dukungan dari Direktorat Teknis, Sekretariat, Dit. KSP serta Direktorat Teknologi Informasi KI DJKI.

Nantinya, Pelaksanaan program QMS akan dievaluasi dan menjadi laporan capaian kinerja DJKI. (AMO/AMH)


LIPUTAN TERKAIT

Rapat Persiapan Penyusunan Kurikulum Pelatihan Fungsional Analis Kekayaan Intelektual

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) menyelenggarakan Rapat Persiapan Penyusunan Kurikulum Pelatihan Fungsional Analis Kekayaan Intelektual pada Jum’at, 28 Juni 2024.

Jumat, 28 Juni 2024

Tingkatkan Kapasitas Pegawai, DJKI Kolaborasi dengan CNIPA Gelar Patent Training

Dalam rangka meningkatkan kapasitas pegawai di bidang Paten, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) bekerja sama dengan China National Intellectual Property Administration (CNIPA) menyelenggarakan Patent Training pada tanggal 27 - 28 Juni 2024 di Aula Oemar Seno Adji, Gedung DJKI, Jakarta Selatan.

Jumat, 28 Juni 2024

Tingkatkan Budaya Hukum dalam Pelindungan KI, DJKI Gelar EKII bagi Mitra Profesi Hukum

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) selalu berupaya untuk memberikan sosialisasi pengetahuan tentang KI kepada masyarakat salah satunya melalui kegiatan Edukasi Kekayaan Intelektual Indonesia (EKII) bagi Mitra Profesi Hukum yang diselenggarakan pada tanggal 26 - 28 Juni 2024 di Kantor DJKI

Rabu, 26 Juni 2024

Selengkapnya