Peringatan Sumpah Pemuda Tahun 2018

Seluruh jajaran di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 90 di Lapangan Upacara Kemenkumham, HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (29/10/2018).

'Bangun Pemuda Satukan Indonesia' menjadi tema Hari Sumpah Pemuda ke 90 tahun ini. Tema tersebut diambil karena pentingnya membangun kepemudaan untuk melahirkan generasi muda yang cerdas, kreatif, inovatif, mandiri, demokratis, dan bertanggung jawab.

Direktur Jenderal Hak Asasi Manusia (Dirjen HAM) Mualimin Abdi mengatakan, bahwa revolusi mental yang dicanangkan Presiden Joko Widodo, amatlah relevan dalam mewujudkan pemuda yang maju.

“Ciri pemuda yang maju adalah pemuda berkarakter, berkapasitas dan berdaya saing,”ujar Mualimin Abdi selaku Inspektur Upacara saat membacakan pidato Menteri Pemuda dan Olah Raga.

Menurutnya, revolusi mental harus dijadikan sebagai pemicu untuk mempercepat terwujudnya pemuda yang maju. Dengan mewujudkan pemuda yang maju berarti kita dapat menghasilkan bangsa yang hebat.

Mualimin Abdi juga mengajak seluruh Aparatur Negeri Sipil (ASN) untuk dapat berpartisipasi dalam Pemilu 2019

“Partisipasi aktif pemuda dalam Pemilu 2019 perlu ditingkatkan untuk mewujudkan pemilu yang damai, kredibel dan berkualitas”, ujarnya.


LIPUTAN TERKAIT

Dirjen KI Hadiri Silaturahmi Menteri Hukum Bersama Pemimpin Redaksi Media

Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual (Dirjen KI) Razilu beserta seluruh pimpinan tinggi pratama di lingkungan Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum menghadiri kegiatan Silaturahmi Menteri Hukum Bersama Pemimpin Redaksi Media pada 13 Maret 2025. Kegiatan yang berlangsung di Graha Pengayoman tersebut dilakukan dalam rangka mempererat hubungan antara Kementerian Hukum Republik Indonesia dengan insan media sebagai mitra strategis dalam penyebarluasan informasi kepada masyarakat.

Kamis, 13 Maret 2025

DJKI Serahkan Sertifikat Indikasi Geografis untuk Jeruk Kalamansi Bengkulu Tengah

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum menyerahkan sertifikat Indikasi Geografis kepada Masyarakat Penggiat Pelindungan Indikasi Geografis Jeruk Kalamansi Bengkulu Tengah. Sertifikat dengan nomor IDG000000179 ini diterima langsung oleh Bupati Bengkulu Tengah, Rachmat Riyanto, yang didampingi oleh Plt. Ketua Bappeda Bengkulu Tengah, Hertoni Agus Satria, serta perwakilan dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum Bengkulu di Kantor DJKI, Kuningan, Jakarta Selatan pada 13 Maret 2025.

Kamis, 13 Maret 2025

DJKI dan KemenpanRB Bahas Peningkatan Karir Jabatan Fungsional Kekayaan Intelektual

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) sebagai instansi pembina jabatan fungsional (JF) Kekayaan Intelektual (KI) mengadakan rapat koordinasi membahas Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PermenpanRB) tentang Persetujuan Kebutuhan Jabatan Fungsional di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia pada Rabu, 12 Maret 2025 di Ruang Rapat DJKI.

Rabu, 12 Maret 2025

Selengkapnya