Menkumham Tekankan Perkembangan Birokrasi Digital Kepada Jajarannya

Jakarta – Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) diharapkan untuk terus memanfaatkan perkembangan teknologi dalam mendukung birokrasi secara digital yang cepat dan bukan hanya prosedur semata.

Hal tersebut disampaikan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H. Laoly saat memberi sambutan upacara Hari Dharma Karyadhika (HDKD) Tahun 2019 di Lapangan Merah Kantor Pusat Kemenkumham, Rabu, (30/10/2019).

“Dalam tahun 2019 ini, Kemenkumham benar-benar ingin memastikan bahwa ada perubahan yang signifikan, ada sebuah transformasi yang  berarti, bermanfaat, dan dirasakan oleh masyarakat,” ujar Yasonna H. Laoly.

Ia meminta seluruh Sumber Daya Manusia di lingkungan Kemenkumham agar bertransformasi dengan kemajuan teknologi dan tidak gagap teknologi.

“Kalau kita tidak mampu beradaptasi, belajar, maka kita akan menjadi birokrasi yang lamban seperti keong,” lanjutnya.

Yasonna H. Laoly juga menyampaikan pesan Presiden bahwa ke depannya bukan Negara besar yang mengalahkan Negara kecil, melainkan Negara cepat yang akan mengalahkan Negara lambat.

Penulis: KAD
Editor: AMH


TAGS

#Menkumham

LIPUTAN TERKAIT

DJKI Serahkan Tiga Sertifikat, Paten di Bangka Belitung Semakin Meningkat

DJKI dan Kantor Wilayah Kemenkumham Kepulauan Bangka Belitung menyerahkan tiga sertifikat paten kepada para inventor dan perwakilan Universitas Bangka Belitung. Penyerahan ini dilaksanakan pada pembukaan POSS, 1 Juki 2024 di Pangkalpinang.

Senin, 1 Juli 2024

Perundingan ICA CEPA Masuki Putaran ke-8

Delegasi Indonesia yang diwakili Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) aktif mengikuti putaran ke-8 Perundingan Indonesia-Canada Comprehensive Economic Partnership Agreement (ICA CEPA) di Ottawa, Kanada pada 24 s.d. 28 Juni 2024.

Jumat, 28 Juni 2024

DJKI dan MyIPO Bahas Pendaftaran Merek dan Indikasi Geografis

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) menerima kunjungan dari Intellectual Property Corporation of Malaysia (MyIPO) di Kantor DJKI, Jakarta, pada hari Jumat, 28 Juni 2024.

Jumat, 28 Juni 2024

Selengkapnya