Lomba Menyanyi, DJKI Meriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari Pengayoman ke-79

Jakarta - Dalam rangka memeriahkan suasana Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari Pengayoman ke-79, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) menggelar kegiatan Lomba Menyanyi dengan tema “Nusantara Baru Indonesia Maju” di Aula Oemar Seno Adji, Kantor DJKI, Jakarta pada 21 Agustus 2024.

Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Min Usihen dalam sambutannya menjelaskan bahwa tema “Nusantara Baru Indonesia Maju” merupakan simbol semangat untuk mendorong kemajuan dan keberlanjutan bangsa.

“Secara khusus tema tersebut juga memberikan arti bahwa kita harus bersama-sama bersinergi dan berkolaborasi untuk mendorong DJKI menuju kantor kekayaan intelektual kelas dunia,” tambah Min.

Lebih lanjut, Min menyampaikan bahwa selain diadakan sebagai bentuk rasa syukur untuk memperingati dua hari besar, kegiatan ini juga dilaksanakan untuk mewujudkan rasa kebersamaan dan silaturahmi di lingkungan DJKI.

“Kegiatan lomba menyanyi ini bukan hanya sekedar ajang untuk bersenang-senang tetapi juga sebagai wadah untuk mengasah bakat dan minat serta mempererat tali persaudaraan diantara kita,” ujar Min.

Min berharap, melalui kegiatan bisa memberikan manfaat dan dapat menjaga silaturahmi antar insan pengayoman.

Sebagai tambahan informasi, pada kegiatan ini terdapat 35 peserta lomba menyanyi yang merupakan perwakilan dari tujuh direktorat di lingkungan DJKI, PT. Rakatak dan PT. Seogitos. Selain lomba menyanyi, pada kesempatan kali ini juga diadakan kegiatan bazar yang menampilkan 10 stan yang terdiri dari makanan, fesyen, dan aksesoris. (Arm/Syl)

 



LIPUTAN TERKAIT

Renstra Kemenkum 2025–2029 Dukung Pengembangan Ekosistem Kekayaan Intelektual Nasional

Menteri Hukum, Supratman Andi Agtas, menyampaikan visi dan misi kementerian yang dipimpinnya harus disesuaikan dengan rencana pembangunan Indonesia Emas 2045. Salah satu upayanya adalah berkomitmen mendukung pengembangan ekosistem kekayaan intelektual (KI) nasional melalui penyusunan Rencana Strategis (Renstra) 2025–2029. 

Selasa, 29 April 2025

DJKI Dorong Penguatan Ekosistem Kekayaan Intelektual sebagai Motor Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum menegaskan komitmen dalam memperkuat ekosistem kekayaan intelektual (KI) nasional dalam mendorong pertumbuhan ekonomi. Upaya ini merupakan bagian dari strategi menuju Indonesia Emas 2045 dan keluar dari jebakan negara berpendapatan menengah (middle income trap).

Senin, 28 April 2025

DJKI Resmikan Mobile IP Clinic Serentak se-Indonesia dalam Peringatan Hari KI Sedunia 2025

Tangerang – Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum secara resmi membuka kegiatan Mobile Intellectual Property (IP) Clinic serentak di seluruh Kantor Wilayah se-Indonesia dalam rangka memperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia ke-25 yang dilaksanakan di Kantor DJKI Tangerang pada 26 April 2025. Dengan mengusung tema (KI) nasional Majukan Indonesia dengan Karya Kreatif dan Inovatif Anak Bangsa yang Terlindungi di Era Digital, acara ini menjadi momentum penting dalam mendorong pelindungan dan pengembangan kreativitas anak bangsa di era digital.

Sabtu, 26 April 2025

Selengkapnya