Lakukan Pertemuan, DJKI Bicarakan Kerja Sama Dengan Kantor Jepang

Jakarta – Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) melalui Direktorat Penyidikan dan Penyelesaian Sengketa mengundang beberapa kantor Jepang dalam rangka menjalin hubungan baik serta menjadi langkah awal bagi DJKI untuk membangun kerja sama dengan beberapa instansi tersebut di bidang Kekayaan Intelektual (KI), Selasa, 18 Juli 2023.

Pada kesempatan tersebut, DJKI bersama dengan The Japan External Trade Organization (JETRO), JETRO Jakarta, JETRO Bangkok, Japan International Cooperation Agency (JICA),  dan Economic Research Institute for ASEAN and East Asia (ERIA) membahas mengenai kerja sama yang mungkin dapat dilakukan kedepannya terutama terkait dengan upaya peningkatan kapasitas penyidik di Direktorat Penyidikan dan Penyelesaian Sengketa. (PPS/SAS)





LIPUTAN TERKAIT

Rapat Persiapan Penyusunan Kurikulum Pelatihan Fungsional Analis Kekayaan Intelektual

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) menyelenggarakan Rapat Persiapan Penyusunan Kurikulum Pelatihan Fungsional Analis Kekayaan Intelektual pada Jum’at, 28 Juni 2024.

Jumat, 28 Juni 2024

Tingkatkan Kapasitas Pegawai, DJKI Kolaborasi dengan CNIPA Gelar Patent Training

Dalam rangka meningkatkan kapasitas pegawai di bidang Paten, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) bekerja sama dengan China National Intellectual Property Administration (CNIPA) menyelenggarakan Patent Training pada tanggal 27 - 28 Juni 2024 di Aula Oemar Seno Adji, Gedung DJKI, Jakarta Selatan.

Jumat, 28 Juni 2024

Tingkatkan Budaya Hukum dalam Pelindungan KI, DJKI Gelar EKII bagi Mitra Profesi Hukum

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) selalu berupaya untuk memberikan sosialisasi pengetahuan tentang KI kepada masyarakat salah satunya melalui kegiatan Edukasi Kekayaan Intelektual Indonesia (EKII) bagi Mitra Profesi Hukum yang diselenggarakan pada tanggal 26 - 28 Juni 2024 di Kantor DJKI

Rabu, 26 Juni 2024

Selengkapnya