DJKI meraih penghargaan booth terbaik pertama

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) meraih penghargaan booth terbaik pertama pada pameran Legal Expo Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) 2018 di Grha Pengayoman, Gedung Sekretariat Kemenkumham, Jumat (26/10/2018).

Adapun kriteria penilaian untuk meraih booth terbaik diantaranya, kesesuaian tema pameran Legal Expo 2018 yaitu “Pelayanan dan Pembangunan Hukum di Era Digital”, kemudian kebersihan booth, serta menampilkan inovasi pelayanan publik.

Dalam pameran kali ini, DJKI mengangkat tema “Menuju The 10 IP Office In The World” dengan konsep luar angkasa berhasil menarik banyak perhatian pengunjung dan penyelenggara.

Selain itu, DJKI juga mengedukasi pengunjung dengan menyuguhkan games menarik seputar pengetahuan kekayaan intelektual (KI) dan membuka layanan konsultasi KI. Diharapkan melalui games tersebut, para pengunjung mengetahui pentingnya kekayaan intelektual.


TAGS

LIPUTAN TERKAIT

DJKI - Tokopedia Bantu Kembangkan Usaha Produk Indikasi Geografis melalui Program Geographical Indication Goes to Marketplace

Kab. Magelang- Direktur Merek dan Indikasi Geografis, Kurniaman Telaumbanua membuka rangkaian kegiatan Geographical Indication Goes to Marketplace yang menjadi program unggulan Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM di tahun 2024.

Selasa, 23 April 2024

DJKI Kunjungi Industri Kapal Perang di Surabaya

DJKI mengadakan kunjungan ke PT PAL Indonesia dalam rangkaian kegiatan Paten One Stop Service (OSS) di Jawa Timur pada Senin, 22 April 2024. PT PAL Indonesia merupakan industri pembangunan kapal perang atas permukaan, kapal selam, industri sektor energi, dan lainnya. Untuk itu PT PAL Indonesia memiliki banyak keterkaitan dengan bidang kekayaan intelektual.

Senin, 22 April 2024

Peringati Hari KI Sedunia, DJKI Gelar Fun Shooting Bersama KOTRA dan Satgas Ops

Dalam rangka memperingati Hari Kekayaan Intelektual (KI) Sedunia yang jatuh pada tanggal 26 April setiap tahunnya, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) menggelar kegiatan Fun Shooting yang diikuti oleh Satuan Tugas Operasi (Satgas Ops) KI dan Korea Trade-Investment Promotion Agency (KOTRA) pada Sabtu, 20 April 2024, di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta. 

Minggu, 21 April 2024

Selengkapnya